Sinergi Aktivis Dakwah

Wednesday, October 02, 2013


Sinergi Aktivis Dakwah 
by @salimafillah
Salim A. Fillah
  1. Dalam dakwah & perjuangan ini; ada pohon kelapa, ada juga pohon bayam. Semua berperan. Dan pada tiap tiap peran itu ada ujian.
  2. Pohon kelapa tumbuh bertahun-tahun; perlahan & sabar. Akarnya bergerilya, batangnya berkerut, pelepahnya tanggal. Hingga ia berbuah.
  3. Maka manusia mencabuk batangnya, memanjat, memapas buahnya, mengelupasnya membelahnya, mencungkil dagingnya, memarutnya memerasnya.
  4. Semua luka & sakit itu dialami si kelapa; agar santan dihasilkan. Lalu sang bayam yang baru berumur beberapa hari, menyumbangkan daun.
  5. Dari kelapa yang tumbuh bertahun dalam pedih pengorbanan & bayam yang bersemi hitungan hari; jadilah masakan. Nama; Sayur Bobor BAYAM.
  6. Si kelapa; kader senior yang berjuang dalam sunyi & menyumbangkan segala tuk masa amat panjang penuh perih; tak disebut sama sekali.
  7. Si bayam; kader junior yang baru kemarin lahir & hadir; tapi lebih hijau, segar, jua menarik hati segera mendapatkan nama & kedudukan.
  8. Betapa kita; tempe bosok yang menjadi bumbu tak penting di Sayur Bobor BAYAM ini sering takjub pada bayam; mengelukan kecemerlangan.
  9. Sungguh kesalahan sikap kita; para tempe bosok; terhadap kelapa maupun bayam; boleh jadi merusak keduanya & merapuhkan barisan dakwah.
  10. Menyanjung-agungkan para bayam mungkin menggoyahkan hati mereka; mengangin-sepikan para kelapa, juga sungguh menyesakkan dada semua.

You Might Also Like

0 comments

makasih ya udah baca :)
tambah makasih kalo mau kasih comment dibawah ini ^____^

Popular Posts

Featured post

Disclaimer

Sumber: di sini Saat kemarin membuka blog ini setelah 3 tahun 3 bulan 15 hari berlalu.. saya akhirnya mulai merapikan blog ini kembali ...

My Latest Vlog on Youtube

My latest post on instagram